Pengaruh Kemampuan dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Hotel Nugraha Lovina Seaview Resort & Spa release_unwde4mh2vbsxckoruljbvoz6a

by Kadek Mega Oktaviyani, Putu Indah Rahmawati, I Putu Gede Parma

Published in Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis by Universitas Pendidikan Ganesha.

2020   p93

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan pengaruh: (1) kemampuan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina Seaview Resort & Spa, (2) kemampuan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina Seaview Resort & Spa, (3) motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina Seaview Resort & Spa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Hotel Nugraha Lovina Seaview resort & spa sebanyak 30 orang. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, kuesioner, dan pencatatan dokumen. Analisis data dilakukan dengan uji regresi linier berganda. Sebelum dilakukan analisis regresi linier berganda, terlebih dahulu dilakukan uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kemampuan dan motivasi kerja secara simultan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina, (2) kemampuan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina, dan (3) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Hotel Nugraha Lovina. Kata Kunci: kemampuan, motivasi kerja, kinerja karyawan
In application/xml+jats format

Archived Files and Locations

application/pdf  189.5 kB
file_y6wftnyt5zalrocqrwc2d3lpbq
ejournal.undiksha.ac.id (web)
web.archive.org (webarchive)
Read Archived PDF
Preserved and Accessible
Type  article-journal
Stage   published
Date   2020-07-06
Journal Metadata
Not in DOAJ
Not in Keepers Registry
ISSN-L:  2685-5526
Work Entity
access all versions, variants, and formats of this works (eg, pre-prints)
Catalog Record
Revision: c58b2701-4c62-4e46-80e1-977aa4f16502
API URL: JSON